Minggu, 22 April 2018

Hotel Arcadia by Horizon Tawarkan Paket Pernikahan Murah


Selain banyak kegiatan keluarga dan diskon menarik, weekend terakhir di bulan April ini juga banyak banget undangan kewong. Saya sendiri baru menerima 2 undangan fisik, dan satu undangan virtual. Semuanya menikah di sabtu dan minggu nanti. Alamak, mentang mentang mau puasa, pada rajin banget meningkatkan ibadah. *nyinyir ih*

Ngomongin soal menikah, saya jadi ingat sama impian saya nikah ala ala adat jawa gitu. Pakai dodotan, membasuh kaki suami. Duh, pokoknya yang para sepupu saya lakukan, saya pengen. Sayangnya gak bisa begitu kalau di Jakarta dan sekitarnya. Sebab disini biaya hidup aja mahal, apalagi biaya nikah. Ugh. Jangan tanya harganya.

Tapi tenang, buat kalian para jomblowan dan jomblowati yang hendak menikah. Jaman now sudah mulai banyak vendor pernikahan yang menawarkan pesta pernikahan dengan budget yang sesuai dengan kantong mu. Tinggal kamu nya nih, mau apa engga menggali informasi sebanyak banyaknya.

Dimana sih tempat yang bisa kita datangi untuk mencari informasi seputar vendor pernikahan? Bisa lewat pameran pernikahan, event wedding, Internet dan masih banyak lagi.


Membahas tentang pameran pernikahan, saya jadi ingat sama Arcadia by Horizon Hotel yang baru saja mengadakan Wedding Open House pada Minggu, 21 April 2018. Acara yang baru pertama kali diadakan di hotel Horizon Grup ini bertujuan untuk mempermudah pasangan yang hendak menikah dan sedang mencari vendor pernikahan dengan harga terjangkau. Di dalam pameran pernikahan perdana ini, mereka menginformasikan bahwa di Arcadia by Horizon Hotel memiliki paket pernikahan yang cukup murah yakni mulai dari 38 juta saja. Wow. Murah banget loh ini, saya aja resepsi sederhana di rumah, ngundang 500 orang udah habis 45juta. Itupun tahun 2012 loh.

Apa aja sih yang ditawarkan oleh Arcadia by Horizon Hotel?


Menikah, diharapkan hanya terjadi sekali seumur hidup. Oleh sebab itu, boleh dong bikin pesta setelah dinyatakan "sah!". Di Indonesia sendiri, setelah akad nikah, lumrahnya mengadakan resepsi dengan mengundang handai taulan. Resepsi ini bisa dilakukan dirumah, di gedung serba guna, atau di hotel. Dewasa ini hotel menjadi tempat yang banyak dipilih mengingat kepraktisannya. Simple nya, berangkat sendiri, pulang berdua sama suami/istri. Jadi pasangan yang menikah gak perlu dipusingkan dan bikin pusing keluarga sama tetek bengek soal pesta pernikahan pasca menikah.


Nah, Arcadia by Horizon Hotel ini ingin mewujudkan impian setiap pasangan untuk menikah di hotel hanya berbekal 38 juta saja. Ih wow.

Dalam kesempatannya, Sarah Nabila Puspita selaku Executive Secretary and Public Relationship menuturkan bahwa Hotel Arcadia menyediakan semua yang calon pengantin inginkan mulai dari pakaian dan make up, dekorasi, musik, hingga makanan.


Ada banyak vendor pernikahan yang di gandeng oleh hotel yang pada 13 April 2018 ditahbiskan sebagai Hotel berbintang 4. Untuk dekorasi, mereka menggandeng Olive Branch Decoration dengan dekorasi standart internasional maupun tradisional dan penuh dengan bunga tentunya.

Ada Kara Bridal sebagai penyedia pakaian bagi pengantin dengan berbagai macam jenis pernikahan seperti Internasional, dan Tradisional berbagai adat di Indonesia dan Chinese.


Menariknya untuk makanan, Arcadia by Horizon Hotel ini tidak mengandeng vendor catering manapun melainkan langsung dari restoran mereka sendiri. Sebab mereka percaya, urusan perut adalah yang utama bagi konsumennya. Makanan yang disediakan terdiri dari puluhan menu yang bisa dipilih dan disesuaikan dengan konsep yang dipilih. Untuk jenis masakan disediakan 3 pilihan yakni Western, Chinese dan Asia. Sedangkan untuk Food stall, mereka menyediakan 20 food stall yang bisa dipilih.

Selain itu disediakan juga kue bertingkat untuk pesta pernikahan dengan vendor RR Cake, dilengkapi juga dengan musik baby grand piano oleh Sky Wedding Entertainment.

Untuk kapasitas, ruangan yang berada di lantai 2 ini mampu menampung sekitar seribu undangan lho, namun jika brides ingin suasana yang lebih intim, maka bisa menggunakan table dengan 200 undangan saja.


Untuk yang hendak berulang madu setelah menikah, Arcadia by Horizon Hotel ini juga memberikan compliment berupa menginap satu malam di hotel mereka. Plus akan ada undian berhadiah honeymoon packages atau emas bagi brides yang sudah mendaftarkan diri untuk menikah pada mereka. Nah lho, plus plus banget kaaan.

Untuk yang mau melangsungkan akad nikah atau adat lainnya di luar pesta pernikahannya. Arcadia by Horizon Hotel juga menyediakan ruangan khusus. Paket yang ditawarkan oleh Arcadia by Horizon Hotel ini ada 4 tipe yakni silver seharga 38juta, gold seharga 68 juta, diamond 78 juta dan My dream come true seharga 98 juta. Selain berhadiah menarik, mereka juga menawarkan berbagai diskon dan cashback bagi para brides. So, tunggu apa lagi, kalo jodoh udah ada, segera ajak ke Arcadia by Horizon Hotel dong. Biar dia langsung bilang yes saat itu juga. Hihihi

0 comments:

Posting Komentar

Windah Saputro. Diberdayakan oleh Blogger.